Home › Forums › Forum Masalah Fiqih › tanya › Re:Ijazah Dzikir Harian
September 4, 2007 at 2:09 pm
#79896258
Munzir Almusawa
Participant
Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
Cahaya Keindahan Allah swt semoga selalu menerangi hari hari anda dengan kebahagiaan,
Saudaraku yg kumuliakan,
dzikir sehabis shalat yg diajarkan oleh guru mulia itu adalah riwayat yg shahih dari Rasul saw, dan umumnya imam pun membacanya, namun jika imam berbeda bacaan dan anda membaca dzikir sendiri maka hal itu tak menjadi dosa,
membatalkan puasa sunnah setelah mulai puasa tidak menjadi dosa,
bila anda terlewat dari nisfu sya\’ban, maka hal itu tak wajib di qadha, namun jika anda mau maka boleh meng Qadha bacaannya
Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dalam semua cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,
wassalam