Home › Forums › Forum Masalah Umum › tanya dan minta ijazah
- This topic has 1 reply, 2 voices, and was last updated 14 years, 4 months ago by Munzir Almusawa.
-
AuthorPosts
-
June 4, 2010 at 11:06 am #185063549Mizam anshoriMember
Assalamu\’alaikum warahmatullahi wabarakatuh..
Semoga Habib Mundzir selalu dalam keadaan sehat wal afiat dan selalu diberi kesehatan oleh Allah SWT ,agar Habib selalu dapat berdakwah memberikan ilmunya kepada kami.. amin..
Bib, ini adalah pertama kalinya saya mengajukan pertanyaan di Majelis Rasulullah, walaupun saya sering membaca forum tanya jawab di sini..
Langsung saja Bib yang saya mau tanyakan:1. Bolehkah kita solat malam/tahajjud, dalam kondisi sebelum tidur sudah melakukan solat witir, karena ada hadist yang menyebutkn : Jadikanlah sholat witir,sebagai akhir solat malam kalian. serta hadist : tidak ada dua solat witir dalam satu malam.
dari sana ada yang berpendapat tidak boleh solat malam setelah melakukan solat witir karena solat witir adalh penutup solat malam. trus ada yg berpendapat boleh solat malam dg cara menggenapkan witir yg dikerjakan sebelum tidur dimaksudkan agar dalam satu malam tidak ada dua witir,stelah solat malam baru diakhiri dg solat witir. ada yg berpendapat sholat malam sesuai kebiasaan dan kemampuan dan tidak menutupnya dg solat witir,karena solat witir sebelum tidur telah cukup mewakili.
Mohon penjelasannya Bib.2. Bib, bagaimana hukumnya solat jum\’at di masjid yg agak jauh dr tempat tinggal kita sedangkan masjid di dekat tempat tinggal kita jg mengadakan solat jum\’at?
3. Bib, bagaimana hukumnya menjual kulit dari hewan kurban yg hasil penjualannya untuk kepentingan umat seperti misalnya membayar sewa tenda/alat2 yg digunakan pada saat penyembelihan dan pembagian hewan kurban.karena bila dibagikan juga warga yg menerima sangat susah mengolah kulit2 tsb.
4. apakah tariqat alawiyah harus diijazahkan atau kita langsung mengikuti saja?
kalau memang diijazahkan saya mohon diijazahkan Bib, serta saya minta ijazah semua amalan yang ada di majelis ini,minta ijazah amalan yang cocok buat saya,karena saya kadang2 suka was-was apakah smua urusan saya bisa lancar dan kadang2 saya klo lg semangat melakukan sesuatu trus dtng malasnya rasanya berat bgt melakukan pekerjaan tsb,mohon ijazahnya ya Bib..5. terakhir Bib, saya minta doanya agar semua hajat dan urusan saya lancar Bib.
sekian dari saya Bib, terimakasih.
Wassalamu\’alaikum warahmatullahi wabarakatuhJune 7, 2010 at 2:06 am #185063558Munzir AlmusawaParticipantAlaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari hari anda dg kesejahteraan,
Saudaraku yg kumuliakan,
selamat datang di web pecinta Rasulullah saw, kita bergabung dg keluhuran,
1. shalat witir boleh dilakukan sebelum tidur, demikian riwayat shahih Bukhari, dan boleh dilakukan selepas tidur, demikian juga diriwayatkan pada Shahih Bukhari,hadits Rasul saw yg mengatakan jadikanlah akhir shalat malam kalian witir/ganjil (Shahih Bukhari), adalah agar jangan melakukan witir / ganjil dua kali, hal itu makruh hukumnya.
maka anda boleh shalat witir sebelum tidur, lalu saat bangun melakukan tahajjud tanpa melakukan shalat ganjil lagi. hal itu makruh namun bukan haram hukumnya.
2. boleh saudaraku, selama masjid terdekat sudah mencapai 40 orang penduduk setempat, demikian dalam madzhab syafii.
3. hal itu boleh saja selama tidak bermanfaat dan tak terpakai oleh mereka yg dibagikan qurban.
4. Thariqah alawiyyah boleh diikuti dan diamalkan tanpa ijazah, namun dg Ijazah afdhal,
saya ijazahkan thariqah alawiyyah, dan seluruh dzikir salafusshalih, semua doa Rijaalussanad dan semua doa dan dzikir dari seluruh para wali dan shalihin, munajat dan dzikir para Ahlusshiddiqiyyatul Kubra, kepada anda, Ijazah sempurna yg saya terima dari Guru Mulia kita Al Allamah Al Musnid Alhabib Umar bin hafidh yg sanadnya muttashil (bersambung) pada segenap para ulama, muhaddits, para wali dan shalihin. Ijazah ini mencakup seluruh surat dalam Alqur’an, wirid, dzikir, amalan sunnah, dan doa Nabi Muhammad saw dan doa para Nabi dan Doa seluruh Ummat Muhammad saw, dan seluruh Hamba Allah yg shalih. semoga anda selalu dalam kemuliaan Dzikir dan Cahya Munajat mereka. Amiinsaya sarankan anda membaca dzikir Subhanallahi wabihamdih, bacalah 100X setiap pagi dalam keadaan suci, dzikir ini disarankan oleh Nabi saw sebagaimana sabda beliau saew : Barangsiapa membaca Subhanallahi wabihamdih 100X setiap harinya maka berjatuhan dosa dosanya walau sebanyak buih dilautan (Shahih Bukhari)
dan sabda Rasulullah saw : \"Kalimat yg paling dicintai Allah adalah Subhanallahi wabihamdih\" (Shahih Muslim)
dzikir ini mencerahkan wajah, menenangkan hati, menyejukkan jiwa, dan membuka banyak kemudahan,
kenapa?
karena kita menyukai dan mencintai dan mengamalkan ucapan yg dicintai Allah, maka Allah akan memberi apa apa yg kita senangi dan sukai, yaitu kecerahan wajah, kemudahan hidup, dan ketenangan hati
5. tangan penuh dosa ini berharap keridhoan Nya swt dengan membantu bermunajat kepada Mu wahai Rabb pemilik jiwaku dan jiwa Muhammad saw, agar Engkau kabulkan harapan saudaraku ini, hingga ia bahagia dan gembira dengan segenap pengabulan atas hajatnya, dan ia memuji syukur kepada Mu Rabbiy, salahkah bila aku berharap hamba Mu bersyukur dan memuji Mu Rabb..
maka kabulkanlah munajat hamba Mu ini, jadikan ia bersyukur dan menyaksikan kedermawanan Mu Rabbiy.., Demi Sayyidina Muhammad Nabiy pembawa Rahmat .., amiin.
Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu,
Wallahu a\’lam
-
AuthorPosts
- The forum ‘Forum Masalah Umum’ is closed to new topics and replies.