Home Forums Forum Masalah Umum masalah garis tangan Re:masalah garis tangan

#83158484
Munzir Almusawa
Participant

Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Cahaya agung malam malam terakhir ramadhan semoga selalu menerangi hari hari anda dengan kebahagiaan,

Saudaraku yg kumuliakan,
ada sebagian ulama salaf yg memahamai ilmu kehidupan manusia pada garis tangannya, namun bukan ramalan nasib, dan ramalan adalah persangkaan menurut ilmu ilmu jahiliyah masa lalu, dan hal ini dekat pada kemusyrikan, walaupun kita sebaiknya tak langsung memvonisnya musyrik, karena musyrik adalah getaran jiwa, tak bisa dihukumi secara dhohir selama ia mengakui syahadat.

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu,

Wallahu a\’lam