Home Forums Forum Masalah Umum mohon doa dan amalan Re:mohon doa dan amalan

#197541096
Munzir Almusawa
Participant

Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari hari anda,

Saudaraku yg kumuliakan,
hamba belum menemukan rujukan yg kuat berupa dalil hadits atau ayat atau tuntunan guru guru hamba akan hal itu, namun hamba sering mendengar tentang hal itu, maka untuk menghukumi hal itu adalah mengada ada, hamba tidak berani, karena ilmu hamba hanya bagai debu dilautan para ulama, namun yg hamba ketahui Rasul saw mengajarkan memberi nama dg nama yg baik, dan nama nama yg buruk dimasa Rasul saw banyak yg berganti nama, bahkan diriwayatkan pada Shahih Bukhari bahwa Rasul saw bertanya pada seseorang muslim tentang namanya, ia menyebutkan namanya yg bermakna buruk, maka Rasul saw bersabda : gantilah namamu dg Sahl (sahlun) berarti \"mudah\" atau dalam kemudahan, namun orang itu menolak, maka ia terus dalam kesusahan sepanjang hidupnya.

hamba ijazahkan kepada saudara muhamad ishak shalawat yg paling hamba cintai, yg diajarkan langsung oleh Rasul saw pada hamba dalam mimpi, yaitu : ALLAHUMMA SHALLI ALAA SAYYIDINA MUHAMMAD, WA AALIHI WA SHAHBIHI WASALLIM
boleh membacanya kapan saja dan berapa saja tanpa batas waktu dan jumlah.

terimakasih atas doanya, sungguh tiada hadiah lebih agung dari doa, Rasul saw bersabda: Tiadalah seorang muslim berdoa untuk saudara muslimnya kecuali malaikat berkata : amin dan bagimu seperti doamu pada saudaramu (Shahih Muslim)

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita,

Wallahu a\’lam