Home Forums Forum Masalah Umum 1 Amalan yang dapat diandalkan Re:1 Amalan yang dapat diandalkan

#98631775
Munzir Almusawa
Participant

Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Cahaya anugerah Nya semoga selalu menerangi hari hari anda dan keluarga,

Saudaraku yg kumuliakan,
maksudnya begini, Rasul saw ingin mengalihkan pertanyaan orang itu : kapan hari kiamat?, maksud sang Nabi saw kau tak perlu tahu kapan hari kiamat karena itu tak penting bagimu, kiamat masih jauh (di masa itu) namun kematianmu bisa saja datang dan kiamat masih jauh, lalu kau siapkan apa?

maka yg dimaksud sang Nabi saw agar orang itu banyak beramal, namun ia malah menjawab aku mencintai Allah dan Rasul Nya, hanya itu yg kupunya..

maksudnya jawaban sederhana, yg keluar dari hati sanubari yg sangat mencintai Nabi saw, dan Nabi saw menjawab cintanya.

cintailah Rasul saw, dan itulah sebaik baik andalan di hari kiamat..

mengenai 27 april 08, sungguh saya sangat menyesal, sebab setahu saya jadwal telah penuh hingga akhir Mei, namun coba nanti saya konfirmasi lagi dengan bagian penjadwalan..

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

Wallahu a\’lam