Home Forums Forum Masalah Umum habibana yang ana cintai Re:habibana yang ana cintai

#127610531
Munzir Almusawa
Participant

Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari hari anda dg kesejahteraan,

saudaraku yg kumuliakan,
dalam poligami tidak disyaratkan izin dari istri,

kita bertanya, ada apa dengan keganjilan ini..?. kenapa islam tak menjadikan izin istri sebagai syarat sah nya poligami..?.

karena jika disyaratkan izin istri, maka istri akan turut bertanggungjawab atas keluarga baru kedua itu, maka jika ada sesuatu yg tidak adil pada keduanya dan menjadi masalah, maka suami bisa balik menuding istri dengan kata kata : kenapa kau izinkan..??, ini yg tidak diinginkan dalam syariah,

suami harus bertanggungjawab penuh atas pernikahan keduanya ini tanpa melibatkan istri pertama,

lalu bagaimana menikah lagi tanpa izin istri ?

itulah beratnya poligami.., suami harus siap bertanggungjawab hingga membuat istrinya tenang dan menerima, jika tidak maka tentunya ia belum layak berpoligami.

demikian beratnya poligami yg dimasa kini dianggap ringan oleh sebagian muslimin tanpa mengenal betapa beratnya poligami yg sesuai syariah.

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

Wallahu a\’lam