Home Forums Forum Masalah Tauhid Abu tholib

Viewing 2 posts - 1 through 2 (of 2 total)
  • Author
    Posts
  • #96448273
    herman hamdani
    Participant

    Assalamu\’laikum warohmatullahi wabarokatuh

    habib Munzir yang saya hormati..

    1. Apakah Abu tholib paman Nabi meninggal dalam keadaan Islam atau kafir ??

    2. Maaf bib pernah ana dengar mayatnya Abu Tholib dikubur dengan diselimuti sorban baginda Nabi? yg ktnya tidak akan disentu oleh api neraka??

    3. Ada beberapa Ulama/habaib yg ktnya sampai saat ini masih mempunyai Rambut Nabi SAW ? apa betul bib?

    4. dan ktnya pula bila mayat sang ulama tersebut dimakamkan bersama rambut Nabi SAW terselamatkan dari siksa kubur? bagaimana tanggapan habib??

    demikian bib
    terima kasih atas Jawabannya

    wassalamu\’alaikum

    #96448284
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Rahmat dan Kebahagiaan semoga selalu terlimpah pada hari hari anda dan keluarga,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    1. Ikhtilaf ulama dalam masalah Abu Talib, ada yg mengatakan wafat dalam kufur ada yg mengatakan wafat dalam Iman dan Islam, memang betul Abu Thalib diriwayatkan dalam shahih Bukhari bahwa ia tak mau mengucap syahadat saat wafatnya, namun ada juga hadits riwayat shahih Bukhari bahwa Rasul saw ditanya : \"Apakah tdk bermanfaat perjuangan Abu Thalib membantumu dalam berdakwah karena ia wafat menolak syahadat..?, maka Rasul saw menjawab : \"Sungguh bermanfaat, ia kini berada di pantai neraka, jika Bukan karena aku, niscaya ia dijurang neraka yg terdalam\" (Shahih Bukhari).

    sebagian ulama, diantaranya ALhafidh AL Imam Assuyuthiy menjelaskan makna hadits ini mustahil Rasul saw mensyafaati/menolong orang kafir, jika ABu Thalib wafat dalam kekufuran maka tak mungkin Rasul saw menyelamatkannya dari dasar neraka ke pantai neraka, maka sebagian ulama berkesimpulan bahwa ABu Thalib beriman dengan hatinya, dan tak mau mengucapnya karena takut Rasul saw akan semakin ditekan oleh orang Qureisy, maka ia wafat sebagai muslim, namun ia berdosa besar karena menolak perintah Rasul saw utk bersyahadat.

    2. saya belum menemukan riwayat shahih akan hal itu.

    3. Rambut Rasul saw masih ada di beberapa tempat, ada sehelai rambut Rasul saw di Yaman, tepatnya di kota Zabid, di kediaman Imam Tarekat Al Anbariyyah, ada juga disimpan di beberapa tempat lainnya, wallahu a;lam.

    4. mengenai terselamatkannya atau tidak, namun menyimpan rambut Rasul saw saat wafat adalah perbuatan ulama dan sahabat, Imam Ahmad bin Hanbal saat akan wafat wasiat pada putranya, bahwa ia menyimpan 3 helai rambut Rasul saw, maka jika ia wafat agar ditaruhkan sehelai dimulutnya, dan yg dua helai di mata kiri dan kanananya, demikian Imam Ahmad bin Hanbal wafat. (Siyar A\’lamunnubala/Tadzkiratul Huffadh).
    bahkan Anas bin Malik ra pun berbuat demikian, ia mewasiatkan agar saat ia dimakamkan, agar dimasukkan beberapa helai rambut Rasulullah saw di kafannya. (Shahih Bukhari).

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

Viewing 2 posts - 1 through 2 (of 2 total)
  • The forum ‘Forum Masalah Tauhid’ is closed to new topics and replies.