Home Forums Forum Masalah Umum Allawiyyin

Viewing 7 posts - 1 through 7 (of 7 total)
  • Author
    Posts
  • #89751629
    Choiron
    Participant

    Assalamualaikum
    Ya Habibana Mundzir yang mulia,
    saya pingin tahu apa yang dimaksud dengan maksud allawiyin, apakah itu cuma keturunan Rosul yang berada hanya di Hadrhomaut atau semua keturunan Rosul yang berada di seluruh dunia disebut Alllawwiyin?
    semoga Habibana Mundzir di panjangkan umur oleh Allah Jalla Jallalu
    Sukron. Wassalamu\’alaikum

    #89751651
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Kasih sayang dan Rahmat Nya swt semoga selalu menerangi hari hari anda dg kebahagiaan,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    ada banyak makna dalam gelar alawiyyin, yg pertama dan paling masyhur adalah untuk keturunan Imam Alwi Khali Qasam, yg memang beliau adalah keturunan Imam Ahmad Al Muhajir yg hijrah ke Hadramaut Yaman.

    namun pendapat lain bahwa gelar alawiyyin diberikan pada semua keturunan Rasul saw, tdk terkecuali keturunan Imam Alwi Khali Qasam saja, karena alawiyyin berarti orang orang yg mulia.

    adapula pendapat lain yg memakai gelar alawiyyin untuk para ulama yg mengamalkan ilmunya.

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

    #89751804
    Choiron
    Participant

    Assalamu\’alaikum Wr. Wb
    Ya Habibana Mundzir sukron katsiro atas jawaban Habib,semoga bermanfaat buat semuanya Amin.
    Habib, afwan saya mau tanya lagi, di kalangan para habaib kan banyak bermacam-macam marga seperti Al-Habsyi, As-Saqaff, Al-Attas dan sebagainya, semuanya itu awalnya dari mana?
    saya juga pernah dengar, katanya kalau perempuan dari keturunan habaib tidak boleh menikah dengan laki-laki dari kalangan yang bukan orang arab, katanya supaya garis keturunanya tidak putus, sedangkan kalau orang laki-laki dari kalangan arab (habaib) boleh-boleh saja menikah dengan perempuan yang bukan dari kalangan arab.
    Apakah memang itu tradisi atau adat-istiadat dari orang arab?
    Afwan Bib kalau saya banyak bertanya, soalnya saya pingin mengerti masalah-masalah di atas.
    semoga Habib selalu diberi kesehatan oleh Allah S.W.T Amin
    Wassalamualaikum Wr. Wb

    #89751827
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Kasih sayang dan Rahmat Nya swt semoga selalu menerangi hari hari anda dg kebahagiaan,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    mengenai nama nama itu adalah gelar dari kakek mereka itu, misalnya Assegaf, berawal dari Imam ABdurrahman bin Muhammad, beliau seorang ulama besar dizamannya, beliau adalah Ahli Hadits, ahli tafsir, dan seluruh cabang ilmu syariah, dan beliau menjadi seakan ayah dari seluruh ulama dimasanya, maka beliau digelari Asseqaf (atap / yg menjadi rujukan para ulama).

    demikian gelar gelar lainnya sampai pada masing masing para ulama itu, dan keturunan mereka terus dikenal dengan itu.

    mengenai pernikahan, memang dalam madzhab Syafii tidak kufu pernikahan keturunan Rasul saw yg wanita dengan pria yg bukan keturunan Rasul saw, namun hal itu dimaksudkan demi terjaganya keturunan Rasul saw yg masa itu selalu dibantai dan dibunuh, mereka selalu berjuang dan berdakwah, diikuti banyak massa, maka selalu ditakuti oleh para penguasa dholim, hingga selalu diburon dan dibunuh.

    oleh sebab itu muncullah fatwa untuk dilestarikan, namun masa kini tentunya jika wali dan dirinya setuju maka hal itu disahkan uleh parfa fuqaha.

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

    #89751830
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Limpahan rahmat dan kelembutan ilahi semoga selalu menghiasi hari hari anda,

    saudaraku yg kumuliakan,
    mengenai beliau itu memang di gossipkan sebagai dajjal, namun hal itu tak sesuai dengan nash hadits shahih yg menyifatkan dajjal, walaupun ada ciri ciri yg sesuai dengan hadits namun banyak pula ciri ciri dajjal yg tak sesuai dengan hadits hadits tersebut.

    namun tentunya dia itu salah seorang simbol Istidraj (keajaiban2 yg Allah berikan pada orang orang yg kufur).

    demikian saudaraku yg kumuliakan,

    wallahu a\’lam

    #89753223
    soraya
    Participant

    assalaamu\’alaikum warohmatullah wabarokaatuh yaa habibullah..semoga keberkahan selalu menyelimuti habib dan semua para pecinta Rasulullah SAW..amien
    habib..ana cuma sekedar curhat aja,hati ana perih sekali ketika di suatu forum ada yang mengemukakan bahwa \"keturunan Rasulullah yang asli itu tidak diketahui.bahkan keturunan ahmad al-muhajir tidak mempunyai nasab yang jelas !!! bahkan di sinyalir dia itu KETURUNAN DARI ORANG YAHUDI LAKNATULLAH ALAIH walaupun ini belum tentu jga..!!! tapi tetap kita harus berhati2,\"
    Masya4JJI bib..ana langsung seperti tertusuk sesuatu…sampai demikian bencikah mereka terhadap bani \’alawi..bahkan yang lebih TIDAK SOPAN adalah..mereka berpendapat bahwa hadist mengenai keturunan Rasulullah dari pihak sayidatina fatimah adalah hadist yang dhoif,karena mana mungkin Rasulullah sendiri mengikuti Ajaran Yahudi yang garis keturunannya dari pihak ibu..
    Ana hanya bisa istighfar saja bib..semoga 4JJI selalu menjauhkan kita semua dari kejam nya fitnah-fitnah dunia..amien
    Alafu minkum bila ada kesalahan kata..syukron katsir
    wassalaam…

    nb:bib boleh tidak ana minta alamat email habib?

    #89753252
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Keindahan Anugerah Nya swt semoga selalu terlimpah pada hari hari anda dan keluarga,

    Saudariku yg kumuliakan,
    fitnah dan kecaman bukan hanya pada alawiyyin, namun bahkan pada Nabi saw, bahkan Allah swt pun difitnah.. demikianlah dunia, maka kita mesti memahami hal ini dan berusaha bersabar menghadapu saudara saudara kita, mungkin mereka belum mehamaminya, semoga Allah melimpahkan hidayah.

    Demikian saudarku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

Viewing 7 posts - 1 through 7 (of 7 total)
  • The forum ‘Forum Masalah Umum’ is closed to new topics and replies.