alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
cinta dan rindu yg berpadu pada Dzat Allah swt semoga selalu berpijar pada anda dengan cahaya kebahagiaan
saudaraku yg kumuliakan,
inilah kelemahan kita, dan inilah kejahatan mereka, mereka mengkritik kita pemborosan dalam perayaan maulid dlsb, namun mereka itu berapa milyar menghabiskan dana demi menerbitkan ribuan buku untuk mencaci aswaja?, apakah ini bukan pemborosan?, bukankah jika uang itu dipakai memberi makan orang yg lemah iman maka mereka akan kenyang dan tidak jadi murtad pada agama lain..?
mengenai buku buku yg saya sarankan untuk fiqih hadits adalah AL Adzkar oleh Imam nawawi, untuk kemuliaan sunnah maka syamail Muhammadiy karangan Imam Tirmidziy, untuk ilmu hadits maka shahih Bukhari dan shahih Muslim, untuk ilmu tafsir maka tafsir jalalain, untuk sejarah maka Sirah Ibn Hisyam, mengenai tauhid dan dasar penjelasan akidah anda dapatkan buku saya : \"kenalilah akidahmu\" dan lainnya barangkali saudara saudara kita dapat membantu anda
Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,
Wallahu a\’lam