Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari hari anda,
Saudaraku yg kumuliakan,
1. dzikir dan doa doa menggetarkan ruh dan jiwa, maka hendaknya coba anda kurangi sampai hati anda tenang, maka teruslah, sampai ruh dan jiwa anda menagih ingin lebih lagi, maka ruh dan jiwa itu seperti jasad kita, ada jasad yg memang membutuhkan makanan yg banyak, ada yg merasa kesusahan jika makan banyak.
namun ruh dan jiwa bisa menelan banyak dzikir dan doa, namun secara bertahap, tidak ada pengaruh dari dosa kita atau adab dalam dzikir, semua dzikir dan doa untuk mendekatkan diri pada Allah sangat dicintai Allah, kecuali jika kita niat meremehkannya, bisa menjadi kebalikannya.
2. terimakasih atas doanya saudaraku..
salah satu kiat mencapai khusyu adalah hadirkan keagungan Allah swt, Maha Raja langit dan Bumi, yg kita dicipta Nya dari sebutir sel, lalu dianugerahi Nya panca indra dan kehidupan, dan akan kembali pd Nya saat semua meninggalkan kita, perluhur keagungan Nya swt dalam ibadah kita sdrku, maka cahaya khusyu akan terbit dihati anda, dan usaha untuk mencapai kekhusyuan sudah mendapat pahala khusyu walau khusyu kita belum sempurna, demikian sdrku
Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita,
Wallahu a\’lam