Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
Kesejukan kasih sayang Nya semoga selalu menerangi hari hari anda dg kebahagiaan,
Saudaraku yg kumuliakan,
Rasul saw melarang kita memberi nama dg nama yg buruk, bagi yg memiliki nama yg buruk Rasul saw menggantinya lalu orang itu berkata : aku tetap pada namaku yg diberi ayahku. maka kehidupannya selanjutnya dipenuhi keburukan hingga ia wafat.
selain nama yg buruk maka tidak ada perintah menggantinya, namun Rasul saw menyarankan (sunnah) memberi nama dg nama beliau saw, (muhammad), dan juga nama Abdullah dan Abdurrahman.
nama faruq sangat bagus, namun jika ditambahi Muhammad Faruq maka mendapat pahala sunnah.
Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita,
Wallahu a\’lam