Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
limpahan rahmat dan kasih sayang Nya swt semoga selalu tercurah pada anda dan keluarga,
saudaraku yg kumuliakan,
1. mengenai madad nabawi itu adalah kumpulan dzikir dzikir yg dibuat oleh para imam imam kita dari doa doa mereka yg sebagian besar dari hadits Rasul saw, namun tidak kesemuanya 100% dari hadits, namun bila kita melihat maknanya maka jelaslah doa doa itu sering diucapkan oleh rasul saw walaupun kalimatnya tidak tercantum dalam hadits.
2. di darulmustafa kini sudah tak digunakan hadrah, karena banyaknya madzhab hanafi yg juga mengikuti taklim, maka guru mulia kita tak mau membuat mereka hanafiyyin merasa risih karena madzhab hanafi tak memperbolehkan hadrah.
namun diluar pesantren, yaitu dirumah beliau, atau di masjid Assegaf atau masjid lainnya hadrah biasa dipakai dan tak ada masalah bagi mereka para ulama disana mengenai hadrah. dan santri WNI disana punya group hajir marawis sendiri, demikian group afrika, dan kelompok2 masayarakat setempat pun demikian, dan hadroh sering mengiringi maulid, sering pula tidak.
3.buku itu belum terbit saudaraku, saya masih mohon doa untuk sedikit menyelesaikannya.
demikian saudaraku yg kumuliakan,
wallahu a\’lam