Wa alaikum salam wa rohmatullahi wa barokatuh…
Kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari hari anda, selamat datang di web pecinta Rasulullah SAW.
Boleh saudaraku selagi dalam adzkar atau wirid yang memang bebas untuk dibaca dalam tata caranya dan jumlahnya, seperti tasbih, tahmid, istighfar dan sholawat kepada Rasul SAW, namun alangkah baiknya jika kita mengikuti anjuran anjuran para kaum sholihin dalam membacanya dan anjuran dari guru.
Sholawat dalam kitab dalail boleh dibaca namun alangkah baiknya jika membacanya dengan ijazah.
Adapun ijazah pembacaan sholawat Dalailul Khairat, hendaknya saudaraku untuk hadir di Majelis Rasulullah SAW setiap malam jum’at di gedung Dalail, insya ALLAH nanti akan diberikan ijazah oleh Guru Tercinta Alhabib Muhsin bin Aidrus Alhamid.
Adapun Aurat laki-laki:
1. 1. Ketika khalwat(sendiri): Menutup kedua kemaluannya, itu aurat untuk dirinya sendiri.
2. 2. Ketika didalam sholat begitu juga dihadapan perempuan muhrom nya dan dihadapan laki-laki lain: Diantara pusar dan lututnya, dan menutup dimulai dari atas pusar dan dibawah lututnya agar sempurna kewajiban.
3. 3. Ketika dihadapan perempuan ajnabi (yang ukan muhromnya): seluruh badan.
4. 4. Ketika dihadapan halilah (istrinya): tidak ada auratnya.
Itulah sedikit jawaban yang bias membantu, semoga ALLAH juga memberikan keberkahan dan kesejahteraan untukmu dan keluarga.