Home Forums Forum Masalah Umum Mohon Jawaban

Viewing 2 posts - 1 through 2 (of 2 total)
  • Author
    Posts
  • #177035616
    MOHD ANAN MOKHTAR
    Participant

    Assalamualaikum Tuan Habeeb,

    Diharap senantiasa berada dibawan naungan yang maha Esa serta senantiasa mendapat limpahan rahmat darinya.

    Tuan, saya ingin bertanya berkenaan dengan mimpi, apakah artinya sekiranya kita bermimpi orang yang masih hidup meninggal dunia? Dan apakah juga maksud mimpi orang yang telah meninggal masih hidup. Beberapa malam yang lalu saya bermimpi ayah saya telah meninggal dunia dan berselang malam saya mimpi arwah nenenda saya masih hidup.

    Tuan Habeeb, saya dengan izin ALLAH akan mendirikan rumah tangga dalam waktu yang terdekat, saya mohon doa dari Tuan Habeeb mudah-mudahan perkahwinan saya mendapat berkat, mendapat hidayah dari ALLAH dan juga segalanya lancar serta tiada apa-apa masalah yang timbul.

    Terima Kasih Tuan Habeeb

    #177035623
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari hari anda,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    sungguh munzir ini hanyalah hamba pendosa yg berharap pengampunan Allah swt dengan doa anda dan jamaah..

    mimpi berjumpa dg orang yg telah wafat adalah juga merupakan perjumpaan ruh kita dg mereka, Allah swt bisa memperjumpakan ruh kita dg ruh mereka dalam mimpi, dan Rasul saw bersabda : Mimpi baik adalah dari Allah, dan mimpi buruk adalah dari syaitan (Shahih Bukhari).

    maka selama mimpi kita tidak merujuk pada pengingkaran syariah, maka mimpi kita adalah dari Allah, maka mimpi itu benar, karena Allah swt tidak berdusta.

    saran saya doakan mereka yg anda jumpai dalam mimpi, barangkali mereka rindu pada anda dan mengharapkan hadiah kiriman doa dan amal shalih dari anda di alam barzakh mereka.

    jika bermimpi orang yg hidup wafat, maka sebagian ulama mengatakan itu adalah tanda orang tsb akan panjang umur, karena banyak mimpi buruk justru bermakna sebaliknya.

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita,

    Wallahu a\’lam

Viewing 2 posts - 1 through 2 (of 2 total)
  • The forum ‘Forum Masalah Umum’ is closed to new topics and replies.