alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
cinta dan rindu yg berpadu pada Dzat Allah swt semoga selalu berpijar pada anda dengan cahaya kebahagiaan
sah sah saja tentunya, namun yg mesti adalah kita mempunyai guru, bukan mengajari segala galanya harus dengan guru, namun anda punya guru, walau jarang jumpa namun ada seorang ulama dalam hidup anda yg bisa menjadi rujukan jika anda terbentur pada hal yg tidak difahami, bisa saja teman misalnya, asalkan ia berilmu syariah luas dan shalih, karena dihari kiamat anda akan butuh pendukung, dan sebaik baik pendukung adalah guru yg shalih
Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,
Wallahu a\’lam