Home Forums Forum Masalah Umum Puasa bulan Muharram

Viewing 4 posts - 1 through 4 (of 4 total)
  • Author
    Posts
  • #73220562
    Yusup Maulana
    Participant

    Assalamualaikum Wr.Wb.

    Curahan Cahaya Hijriyah semoga menaungi Hari-hari Guru Kami tercinta beserta keluarga dan para pengidola Rasulullah saw.

    Ahlan Bib,
    Langsung aja ya bib, 1.fadillah apa saja jika kita mengerjakan puasa dibulan muharram ? 2.berapa hari yg paling baik mengerjakannya ?

    Cukup dulu pertanyaan dari ana,semoga Guru kami tak bosan-bosan menjawabnya,dan jika ada salah-salah kata dalam pertanyaan ana,ana minta dibukakan pintu maaf yg sebesar-besarnya.

    Masykur Jazakumullah Khoir

    Wassalamulaikum Wr.wB.

    #73220574
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Limpahan kebahagiaan semoga selalu menaungi hari hari anda,

    Sabda Rasul saw : \"sebaik baik puasa setelah ramadhan adalah puasa di bulan Muharram\" (shahih Ibn Hibban hadits no.3636)

    Sabda Rasulullah saw : \"puasa hari asyura menghapus dosa setahun yg sebelumnya\" Shahih Muslim hadits no.1162)

    sunnah membelanjakan hadiah untuk istri dan keluarga di hari asyura, dan para sahabat menjadikan puasa untuk anak2 mereka yg masih bocah pula, diriwayatkan dalam beberapa hadits pada shahih muslim bahwa shabata mengumpulkan anak anak bocah mereka di masjid dan membuatkan mainan mainan untuk mereka, bila mereka menangis karena lapar maka mainan itu diberikan pada mereka untuk melupakan lapar dan hausnya. (shahih Muslim).

    demikian saudaraku yg kumuliakan

    wallahu a\’lam

    #73220600
    isni
    Participant

    Assalamu\’alaikum warahmatullahi wabarakaatuhu…

    shalawat dan salam atas junjungan mulia Rasulullah Muhammad saw, keluarga, para sahabat dan ummatnya yang setia sampai akhir zaman dan semoga limpahan cinta dan kasih sayang ALLAH senantiasa tercurah bagi Habibana sekeluarga dan kita semua para pengidola Nabiy saw… amin

    Ya Habibana, jadi puasanya itu yg paling afdol tgl berapa ?
    apakah 9,10, 11 atau 9,10 atau 10,11 atau 10 saja ?

    mohon ma\’af sekiranya merepotkan Habibana

    jazaakallohu khairan katsiiraa

    #73220602
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Limpahan kebahagiaan semoga selalu menghiasi hari hari anda,

    saudaraku yg kumuliakan, mengenai puasa di bulan muharram yg terbaik adalah pada tanggal 9-10.

    dan riwayat shahih menyatakan bahwa puasa paling afdhal setelah ramadhan adalah di bulan muharram.

    demikian saudaraku.

    wallahu a\’lam

Viewing 4 posts - 1 through 4 (of 4 total)
  • The forum ‘Forum Masalah Umum’ is closed to new topics and replies.