Home Forums Forum Masalah Fiqih Puasa bulanan…

Viewing 4 posts - 1 through 4 (of 4 total)
  • Author
    Posts
  • #94620409
    Ahmad Yusuf Purnama
    Participant

    [i]Ass.. Bib & keluarga…Rahimakumullah…
    langsung ya…
    1. Ane ma temen2 biasanya puasa, 3 hari setiap awal, 3 hari di pertengahan dan 3 hari di akhir bulan hijriyah, terus kalo selain tanggal itu kita puasa senin-kamis jadi selama sebulan kita puasa kurang lebih 15 hari, puasa itu cuma kita niatin beroleh kebaikan dan ridho\’Nya… nah kita puasa kaya gituh ga\’ ada anjuran dari ustadz atau guru, mohon pendapatnya Bib..?
    2. Ane ma temen2 khan mahasiswa neh.. kalo bisa minta amalan sehari2 untuk giat mencari ilmu yang berkah dan bermanfaat…?
    3. Terakhir, minta doa dari habib buat ane ma temen2 biar kita jadi orang berguna bagi agama, keluarga dan bangsa, amin…![/i]

    #94620468
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Keindahan Anugerah Nya swt semoga selalu terlimpah pada hari hari anda dan keluarga,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    saran saya puasa sampai 15 hari sebulan itu bukan untuk kawula muda, Rasul saw pernah melarang sahabat berbuat itu, beliau menyarankan 3 hari dalam sebulan saja dan itu menyamai puasa sepanjang tahun karena tentunya setiap ibadah dihitung 10X, namun sahabat itu memaksa Rasul saw, dan Rasul saw terus memberinya keringanan utk melebihi dan lagi dan lagi, sampai puasa daud as, yaitu sehari puasa dan sehari tidak, dan Rasul saw bersabda :\"Tak ada lagi yg melebihi ini\", maksudnya itu sudah maksimal dan jangan lebih lagi, lalu berkata sahabat tsb yaitu Ibn Umar ra : \"sungguh setelah kini kuingat kejadian itu, betapa ruginya aku tak menuruti saran beliau saw sejak pertama, yaitu puasa sebulan 3 hari saja.

    maksudnya adalah Rasul saw telah mengajarkannya puasa sebulan 3 hari saja, namun ia melawan pendapat Rasul saw dengan pendapatnya, padahal jika ia turuti pendapat Rasul saw tsb maka niscaya itu lebih afdhal dari pendapatnya.

    hal ini teriwayatkan pada shahih Bukhari, dan ini merupakan perbandingan saja, bahwa Rasul saw lebih senang para pemuda beramal dan banyak belajar ilmu, dan berdakwah, berfikir untuk maju, dan berusaha, daripada memperbanyak puasa dan qiyamullail,

    kalau anda bertanya pendapat saya pribadi, bagi saya usia muda puasa senin kamis sudah paling tinggi, jika tidak maka sebulan 3 hari,

    lebih dari itu tampaknya akan mengganggu aktifitas, saya pernah puasa daud selama beberapa lama, lalu saya rasakan semangat saya mulai padam, serba pesimis, dan tak mau berbuat apa apa, maka saya berhenti, karena tdk punya semangat dan daya juang.

    namun ini pendapatr pribadi saya, dan anda lebih tahu sikon diri anda dan teman teman, dan jika anda melakukan hingga 15 hari sebulan tentunya ALlah tak akan menyia nyiakan pahala tsb.

    2. perbanyak Subhanallahi wabihamdih, dzikir ini menerangkan jiwa dan mencerdaskan pemikiran, dan menghapus dosa, serta mengangkat dan menyingkirkan musibah, dalil dalilnya jelas dan shahih dalam hal ini.

    dan perbanyak shalawat pada Nabi saw, inilah mahkota kebanggaan yg akan kita bawa kehadapan Rasul saw kelak.

    3. doa pendosa ini menyertai perjuangan kalian

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

    #94620681
    Ahmad Yusuf Purnama
    Participant

    ASSalamu\’alaikum wr,wb… Bib…sekeluarga rahimakumullah…
    Afwan langsung ya…
    1. Bib, kok ane ma temen2 kok rasanya sayang buat ninggalin kebiasaan puasa tuh… kalo misalnya kita puasa awal bulan 1 hari, puasa \"ayyamul biid\" 3 hari terus akhir bulan 1 hari tambah senin kamis gimana?

    2. Ane minta sarannya lebih baik puasa yang ane sebut di atas atau cukup hari senin kamis aja, ane terus terang juga kurang semangat sejak jalanin puasa itu?

    Afwan sebelumnya, ane mo ikut apa kata habibana khan habibana dah ane anggap guru besar ane…. khan \"kalo belajar atau beramal harus punya guru, kalo ga\’ ada nanti gurunya setan\" Syukron katsiron yaa habibana…..
    Wassalamu\’alaikum wr,wb….

    #94620738
    Munzir Almusawa
    Participant

    Keindahan Anugerah Nya swt semoga selalu terlimpah pada hari hari anda dan keluarga,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    saran saya jika anda merasa mampu ya monggo saja, karena hal itu tidak haram kok.

    namun baiknya anda menjalankan senin kamis saja, atau ayyam Biidh. sisanya waktu itu anda gunakan untuk hal lainnya, misalnya tahajjud panjang hingga larut malam, atau membaca Alqur\’an berjuz juz dalam hari hari tertentu, kegiatan ibadah yg berbeda beda akan membuat anda lebih bersemangat.

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

Viewing 4 posts - 1 through 4 (of 4 total)
  • The forum ‘Forum Masalah Fiqih’ is closed to new topics and replies.