Home › Forums › Forum Masalah Fiqih › Saran Nama Anak
- This topic has 1 reply, 2 voices, and was last updated 12 years, 4 months ago by Munzir Almusawa.
-
AuthorPosts
-
November 8, 2012 at 5:11 am #212287535AnonymousInactive
Assalamualaikum Ya Habibana,
Semoga Habibana Sehat selalu dan panjang umur,begitu pula dengan ulama yg ada didunia ini.
mohon saran dan masukan saat ini kami sedang menunggu kelahiran seorang Putra dan ada banyak nama yg telah kami persiapkan untuk Tasmyah nanti,dari RANGKAIAN NAMA berikut ini mohon saran Habibana nomer berapa yg Janggal dan nomer berapa yg PAS rangkaiannya menurut Habibana,
kemudian nanti akan kami pilih sebagai nama anak kami.
1. Wildan Aryana Zaini
2. Wildan Alfidi Zaini
3. Wildan Maulana Zaini
4. Wildan Rosyad Zaini
5. Wildan Alfis Zaini
6. Nathan Aryana Zaini
7. Nathan Alfidi Zaini
8. Nathan Maulana Zaini
9. Nathan Rosyad Zaini
10. Nathan Alfis Zaini
11. Riu Alfidi Zaini
12. Riu Maulana Zaini
13. Riu Andra Zaini
14. Fauzan Abil Zaini
15. Fauzan Abhista Zaini
16. Fauzan Fattahul Zaini
17. Rosyad Arya Zaini
18. Zaldi Abhista Azhari
19. Fathan Abhista ZainiDemikian Ya Habibana Senang rasanya bisa bertanya dgn Quota yg langka.terimaksih
wassalam
November 8, 2012 at 10:11 am #212287544Munzir AlmusawaParticipantAlaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari hari anda,
Saudaraku yg kumuliakan,
terimakasih atas doanya, sungguh tiada hadiah lebih agung dari doa, Rasul saw bersabda: Tiadalah seorang muslim berdoa untuk saudara muslimnya kecuali malaikat berkata : amin dan bagimu seperti doamu pada saudaramu (Shahih Muslim)saudaraku tercinta, hamba cuma memberikan saran, bukan perintah, anda dapat menerimanya atau mengabaikannya, nama no.1,2,3,4,5, dan 14,15,16,17. jika ditambahi nama Muhammad di awalnya maka Afdhal, sekedar mengambil berkah dari nama makhluk terluhur dan paling dicintai Allah swt, yg beliau saw telah bersabda : berilah nama dg namaku (Shahih Bukhari).
tentunya tdk wajib memakai nama Muhammad, namun ada keluhuran lebih pada pemilik nama tsb, dan tentunya boleh ditaruhkan didepannya, ditengahnya, atau dibelakangnya.semoga putra yg dilimpahi keluhuran dan mulia, dan menjadi kebanggaan ayah bundanya dunia dan akhirat,
Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita,
dan jangan Lupa membaca Aqur\’an, jangan lewatkan seharipun tanpa membaca Alqur\’an jadikan bacaan yg paling anda senangi, berkata Imam Ahmad bin Hanbal, Cinta Allah besar pada pecinta Alqur\’an, dengan memahamainya atau tidak dg memahaminya.
Wallahu a\’lam
-
AuthorPosts
- The forum ‘Forum Masalah Fiqih’ is closed to new topics and replies.