Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
semoga kemuliaan ramadhan, keagungan shiyaam, kesucian Qiyaam, keberkahan Alqur;an, dan cahaya Lailatul Qadr selalu terlimpah dan menghiasi hari hari anda dan keluarga.
Saudaraku yg kumuliakan,
1. habib adalah bermakna kekasih, bisa dipakai untuk setiap kekasih, habiby berarti kekasihku, habibaty berarti kekasihku (wanita).
namun di indonesia istilah ini dipakai untuk keturunan Nabi saw, karena cintanya mereka pada Nabi saw maka menamakan keturunanya sebagai \"kekasih\",
di luar negeri, di saudi arabia keturunan Nabi saw digelari sayyid, adapula di negeri lain dipanggil : Syeikh,
namun tentunta istilah ini beda dengan istilah Ustaz, Kyai, Ulama, karena itu hanya dikhususkan untuk mereka yg berilmu, namun habib ini istilah lain untuk keturunan nabi saw.
mengenai nasabnya telah jelas dan banyak bercabang, tercatat dengan jelas di Rabithah Alawiyyah di masing masing negara, di negeri kita adalah di Gedung Wisma Yakyf yg menjadi Rabithah alawiyyah, bertempat di mampang prapatan, jakarta selalatan
Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dalam semua cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,
Wallahu a’lam