Home Forums Forum Masalah Fiqih Sholat Jenazah

Viewing 6 posts - 1 through 6 (of 6 total)
  • Author
    Posts
  • #93070111
    Aqbal Qosim
    Participant

    Assalamualaikum Wr .. Wb

    Yth. Habib Munzir yang kami muliakan

    Ada beberapa pertannyaan mohon habib jelaskan mengenai:

    1. Hukum Sholat jenazah yang pelaksanaannya dirumah, Apakah hal tersebut diperkenankan dan bagaimana ditinjau dari tuntunan Syar\’inya bib?

    2. Najiskah darah nyamuk bila tersentuh anggota badan kita (misalnya nyamuk kita pukul hingga darahnya muncrat) ?

    Terima kasih bib, mohon maaf bila ada kalimat yang kurang berkenan ….

    Wassalamu\’alaikum Wr. Wb

    Belawan, 20 Pebruari 2008

    #93070160
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Kebahagiaan dan Cahaya Kelembutan Nya swt semoga selalu menaungi hari hari anda dan keluarga,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    shalat jenazah boleh dilakukan dirumah, atau di tempat lainnya selain masjid,

    darah nyamuk najis hukumnya, namun dimaafkan jika sedikit, dan bangkai Nyamuk najis hukumnya, dan tidak dimaafkan dalam syariah, maka jika sedang shalat lalu ada bangkai nyamuk dibaju mesti disingkirkan, jika tidak maka batal shalatnya.

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

    #93070187
    Aqbal Qosim
    Participant

    Assalamu\’alaikum Wr. Wb ..

    Yth. Habib Munzir yang kami muliakan

    Oh ya bib mengenai :
    1. Sholat Jenazah dirumah yang diperbolehkan, mohon dijelaskan mengenai dalilnya bib … (mohon maaf sekali bib ngerepotin terus nih)
    2. Darah nyamuk yang najis, namun dimaafkan. Apakah jika kita sudah wudlu terkena darahnya atau bangkainya diharuskan berwudlu lagi bib?

    Terima kasih bib atas perhatiannya mohon maaf bila selalu mengganggu kesibukan habib, Semoga amal ibadah habib diberkahi dan dilipatgandakan oleh Allah SWT …

    Wasalamu\’alaikum Wr. Wb

    Belawan, 25/02/2008

    #93070212
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Kebahagiaan dan Cahaya Kelembutan Nya swt semoga selalu menaungi hari hari anda dan keluarga,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    1. dalam pelaksanaan shalat jenazah tak ada satu haditspun yg memerintahkannya harus di masjid.

    2. najis tidak membatalkan wudhu, namun wajib menghilangkannya, dan najis membatalkan shalat, namun jika ia membersihkannya maka ia tak perlu berwudhu lagi, karena yg membatalkan wudhu adalah 4 macam saja : Keluarnya sesuatu dari Qubul atau dubur, bersentuhan kulit pria dg wanita yg keduanya dewasa tanpa dihalangi kain atau lainnya, menyentuh kemaluan manusia dg telapak tangan, dan tidur.

    selain daripada itu tak membatalkan wudhu.

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

    #93070220
    Barata Aditya Akbar
    Participant

    Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

    bib meneruskan pertanyaan,
    1. yang dimaksut tidur itu gimana bib, apa sama hukumnya tidur dengan duduk yang sering dilihat pada pelaksanaan khutbah jum\’at, bagaimana hukumnya bib tidur pas khutbah, apa perlu wudhu lagi ??
    wassalammualaikum warahmatullahi wabarakatuh

    #93070236
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Kebahagiaan dan Cahaya Kelembutan Nya swt semoga selalu menaungi hari hari anda dan keluarga,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    tidur duduk tidak membatalkan shalat, demikian dalam madzhab syafii.

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

Viewing 6 posts - 1 through 6 (of 6 total)
  • The forum ‘Forum Masalah Fiqih’ is closed to new topics and replies.