Home Forums Forum Masalah Tauhid Suara Burung,,apakah pertanda…?

Viewing 2 posts - 1 through 2 (of 2 total)
  • Author
    Posts
  • #83372082
    KUNCORO GIRI
    Participant

    Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,

    Semoga keberkahan akhir-akhir Ramadhan senantiasa mewarnai hari-hari Habib Munzir dan keluarga serta jama\’ah Majelis Rasulullah dan segenap kaum muslimin,

    Habib saya ingin penegasan mengenai suara burung yang konon membawa berita kematian seseorang atau lain hal….., apabila saya tidak salah ingat/membaca/mendengar ; sepertinya ada riwayat …\"terlaknatnya orang-orang yang mempercayai suara burung katanya pertanda begini…begitu,,,,,\".tapi waktu saya bilang ke teman saya ,bahwa itu hanya takhayul, teman saya mengingatkan (saya pun jadi ingat), bahwa di zaman Nabi burung itu ada yang membawa berita/kabar (seingat saya,memang di zaman Nabi Sulaiman ada burung yg membawa berita kepada Ratu Balqis,—-mohon dikoreksi apabila salah…..)

    Sekian dulu ya \’bib ,mohon penjelasannya dan koreksinya dari riwayat 2 yg saya sebut diatas atau riwayat yg mana saya tidak mengetahuinya. Saya ucapkan terima kasih banyak atas perhatian dan tak bosan-bosannya Habib Munzir memberikan jawaban.

    Habib saya Mohon Maaf Lahir dan Batin atas segala sesuatu yang merepotkan dan mengganggu hari-hari Habib Munzir dengan pertanyaan-pertanyaan, \"SELAMAT IDUL FITRI 1 SYAWAL 1428 H\" (Lebaran Insya Allah ikut keputusan Pemerintah)

    Wassalammualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

    #83372108
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Cahaya agung malam malam terakhir ramadhan semoga selalu menerangi hari hari anda dengan kebahagiaan,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    saudaraku, mempercayai hal itu adalah dosa besar, mengenai burung Hud hud yg berkhidmat pada Nabi sulaiman as karena Nabi Sulaiman as memahami bahasa burung, demikian para Nabi yg lainnya, berbeda dengan kita yg cuma menyangka nyangka saja, barangkali malah burung itu mengucapak doa panjang umur pada orang tsb, namun ia malah menyangkanya berita kematian.

    Semoga Cahaya kesucian Idul fitri, keberkahan, pengampunan dan segala rahasia keluhuran g terpendam pada hari Idul fitri 1 syawal ini terlimpah pada anda dan keluarga,
    Amiin

    Mohon Maaf Lahir Batin

    munzir

Viewing 2 posts - 1 through 2 (of 2 total)
  • The forum ‘Forum Masalah Tauhid’ is closed to new topics and replies.