Home › Forums › Forum Masalah Umum › Syirik,mujaddid,penggunaan ratib
- This topic has 1 reply, 2 voices, and was last updated 14 years, 11 months ago by Munzir Almusawa.
-
AuthorPosts
-
April 5, 2010 at 8:04 pm #183366972Agus YuliantoMember
Assalamu\’alaikum wr wb,
Ya Habiby kembali sy merepotkan lg:
1.Bib di kampung sy msh kental dg adat jawa.Mrk msh mempercayai bhw pohon yg ada penghuninya mksdnya ada jinnya bis membawa manfaat atau pertolongan pd penduduk,sehingga mrk sering membawa makanan dan bakar kemenyan di pohon tsb utk meminta pertolongan.Yang sy tanyakan,dibenarkan tdk bib jika sy merubah paradigma mrk dari membawa makanan dan bakar kemenyan di pohon tsb utk minta pertolongan mjd di niatkan kt sekedar sedekah kpd jin tsb.Maksud sy ini hnya proses bertahap utk menghilangkan tradisi tsb bib,krn jelas ini syirik.
2.Mengenai Qutbzzaman dan Mujaddid,sy baru faham stlh habib jelaskan kpd sy dlm pertanyaan sy yg brjudul Tentang Tariqah.Yang ingin sy tnykan kalau Qutbzzaman bersifat goib dan tak bisa di bicarakan dlm forum umum,tapi kalau mujaddid bolehkan sy tahu mujaddid zaman ini?
3.Di Indonesia arah kiblat di arah barat atau barat laut bib?Krn ada masjid yg awalnya arah kiblat ke barat namun di ubah mjd ke arah barat laut.
4.Apa boleh bib ratib al haddad atau al athos atau yg lain di gunakan sbg doa bersama utk keselamatan dlm persiapan suatu acara misalnya pernikahan dlsb.
Demikian yg sy tanyakan bib,
wassalamualaikum wr wb.April 6, 2010 at 8:04 pm #183366980Munzir AlmusawaParticipantAlaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari hari anda,
Saudaraku yg kumuliakan,
1. metode itu saya tak berani mengomentarinya, saran saya anda beri penjelasan, bahwa jin jin islam lebih kuat dari jin kafir, dan jin islam tidak makan sesajen, mereka berkumpul di majelis majelis dzikir, dan membantu tanpa diminta, lebih lagi majelis majelis dzikir dikerubuti para malaikat, dan malaikat sangat ditakuti oleh para Jin, dan Malaikat ditugaskan Allah swt menjaga orang orang yg beriman..ajak mereka ke majelis dzikir meninggalkan pohon itu, atau.. buat majelis dzikir dekat pohon itu, biar jin nya kabur atau masuk islam dan ikut berdzikir.
2. Mujaddid masa kini Al Musnid Al Allamah Alhabib Umar bin Hafidh, demikian setahu saya, walau banyak pendapat yg berbeda. namun hal itu sudah jelas terlihat, belum ada satu gurupun di dunia yg menjadikan syarat menerima muridnya dg hafal 2.000 hadits dg sanadnya dan hafal Alquran, beliau mencapai derajat Al Hafidh, namun beliau tak mau itu disebut sebut di baliho, karena mungkin tidak ada lagi di dunia yg mencapai hafalan hadits sebanyak itu.
banyak ucapan beliau yg mengisyaratkan bahwa beliau adalah Mujaddid, namun saya tak mau berpanjang lebar dalam hal ini, karena akan menimbulkan pro kontra.3. kiblat di indonesia jika di kompas maka di angka 8 atau 9 derajat, ia lebih kanan sedikit dari barat dan lebih kiri sedikit dari barat laut.
4. boleh saudaraku, diklhat dari syarah hadits setiap poin poin ratib diantaranya menyingkirkan musibah, memberi keselamatan, melimpahkan rizki, dijaga dari gangguan dlsb.
Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita,
Wallahu a\’lam
-
AuthorPosts
- The forum ‘Forum Masalah Umum’ is closed to new topics and replies.