Home Forums Forum Masalah Umum tanya shalawat dan doa

Viewing 8 posts - 1 through 8 (of 8 total)
  • Author
    Posts
  • #93800737
    wiarizki
    Participant

    Assalamu\’alaikum wr.wb
    Bib bolehkah saya bertanya apa shalawat yang sering habib baca.dan tolong saya minta amalan Shalawat yang paling baik .saya minta cara mengamalkanya .dan saya mau bertanya mengenai:
    1.Shalawat Ibrahimiyah itu apa fadhilahnya.
    2.shalwat Al-Fatih dan fadilahnya
    3.saya minta doa untuk menghadapi ujian agar lulusdengan hasil yang baik.
    4.doa kecerdasan untuk menambah daya ingat,dan yang terakhir apakah boleh kita minta di do\’akan oleh orang lain /ulama untuk diri kita ,kalu boleh ,doakan saya Bib agar saya bisa lulus ujian karena sudah mendekati UNAS
    terimak kasih bib .semoga kebaikan habib mendapat balasan dari Allah SWT.Amiin
    Wassalamu\’alikum wr.wb

    #93800756
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Kebahagiaan dan Cahaya Kelembutan Nya swt semoga selalu menaungi hari hari anda dan keluarga,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    masing masing shalawat mempunyai keutamaan, dan saya belum menemukan riwayat tsiqah yg menjelaskan keutamaan dua shalawat tersebut, namun ditinjau dari makna maka shalawat yg pertama (Ibrahimiyyah) adalah shalawat paling utama, karena merupakan shalawat yg paling kuat riwayatnya dari Rasul saw dan shalawat yg dipakai dalam shalat, mengenai shalawat Fatih maka ditinjau dari makna bahwa shalawat ini membuka segala yg terkunci dari permasalahan dan kesulitan kita.

    saya sarankan anda melakukan shalat hajat, dan memperbanyak doa di malam hari dan saat sujud, agar dimudahkan Allah swt melewati ujian yg akan datang,

    salah satu metode cerdas adalah mengurangi tidur, dan mengurangi tidur dimalam hari, menghindari tidak tidur dimalam hari, menghindari tidur setelah adzan suibuh sebelum isyraq (isyraq adalah 1jam50 menit dari adzan subuh), menghindari tidur setelah asar dan magrib.

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

    #93800849
    wiarizki
    Participant

    Assalamu\’alikum wr wb.
    Bib mengenai doa dalam sujud itu menggunakan bahasa indonesia atau bhs.arab.dan saya juga mau bertanya mengenai QS:Al-Mulk Juzz 29 itu.terima kasih atas saran yang Habib berikan semoga kebaikan habib di balas oleh Allah,Amiin.
    Wassalamu\’alaikum wr.wb

    #93800864
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Kebahagiaan dan Cahaya Kelembutan Nya swt semoga selalu menaungi hari hari anda dan keluarga,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    doa boleh dg semua bahasa, demikian pula dalam sujud, mengenai surat ALmulk adalah barangsiapa yg mengamalkannya maka ia terjaga dari siksa kubur, dan sunnah dibaca dimalam hari sebelum tidur

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

    #93800962
    wiarizki
    Participant

    Assalamu alikum wr.wb
    Bib saya mau tanya lagi sebelumnya saya minta maaf.
    1.mengenai sujud,itu dalam solat wajib atau sholat sunah kita berdoa dalam segala bahasa.dan
    2. mengenai obat.adakah doa untuk kesembuhan penyakit kulit karena saya terserang penyakit kulit mungkin habib ada saran buat saya.
    3.adakah metode untuk meninggikan badan ,misal mengkonsumsi makanan yang mengandung apa?.namun saya tetap bersyukur denan apa yang telah Allah berikan kepada saya.
    4. bolehkah minta di do\’akan oleh orang lain/ulama Kalau boleh doakan saya bib agar saya dapat lulus ujian Nasional.
    terima kasih bib dan saya minta maaf karena pertanyaan saya mungkin sangat banyak.semoga kebaikan habib di balas oleh Allah

    #93800987
    Munzir Almusawa
    Participant

    Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

    Keindahan Anugerah Nya swt semoga selalu terlimpah pada hari hari anda dan keluarga,

    Saudaraku yg kumuliakan,
    1. sujud boleh disertai dg doa apapun, dan jika tak membaca apa apa sujud tetap sah, karena rukun shalat adalah sujud, bukan bacaannya, namun tentunya sunnah muakkadah membaca tasbih yg diajarkan Rasul saw, namun doa dari jiwa kita boleh saja kita lantunkan pada Allah swt dan tak pernah ada larangannya dimanapun dan kapanpun,

    2. penyakit kulit obat alternatifnya adalah kunyit, ada yg sudah menjadi bubuk maka dilulurkan, namun jika anda ingin lebih religi maka dengan banyak mengkonsumsi air,

    karena air adalah obat segala penyakit demikian dijelaskan ilmuwan masa kini, dan Allah swt berfirman : \"Dan kami jadikan dari air segala sesuatu hidup, apakah mereka tidak percaya\" (QS Al Anbiya 30).

    karena air membersihkan semua kotoran di setiap butiran sel tubuh, termasuk sel tulang, sel kulit, sel darah, sel otak, dan air juga membenah kerusakan pada setiap butir sel tubuh.

    maka semua penyakit akan tersembuhkan, misalnya sakit paru paru, tentunya paru paru merupakan rangkaian milyaran sel, dan sebagian mengalami kerusakan, dan air mengobati sel sel itu secara pelahan,

    maka ia merupakan pengobatan tunggal tanpa efek samping namun berjangka waktu lama.

    dalam islam air lebih dihidupkan fungsinya, yaitu dengan air doa.

    sebagaimana dibuktikan oleh profesor Masaru Emoto dari Jepang bahwa air bereaksi dengan emosi orang didekatnya, jika orang yg didekatnya marah dasn mencaci maki, maka air itu berubah bentuknya menjadi hitam dan buruk, yaitu jika dilihat pada mikroskop dg skala tertentu.

    namun jika dibacakan / diperdengarkan musik, kata kata indah, dari orang yg didekatnya, maka air itu berubah menjadi lebih indah.

    maka air itu berubah dengan sifat dan getaran jiwa manusia yg didekatnya, nah.., tentunya air doa membuatnya lebih indah, dan tentunya sangat logis untuk pengobatan menjadi lebih efektif, karena ia merasuk ke seluruh tubuh dan sebagian besar tubuh manusia adalah air.

    3. wah.., saya belum temukan obat nabwiy untuk itu, namun umumnya dikenal dg olah raga volley dan basket, wallahu a;lam.

    4. semoga Allah menjawab doaku yg hina dihadapan Nya, agar Allah tidak menolak hajatmu saudaraku dan menjadikan apa yg terjadi adalah keberhasilan anda, amiin.

    Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

    Wallahu a\’lam

    #93801078
    wiarizki
    Participant

    Assalamu\’alaikuk wr.wb
    Segala Puji Hanya Bagi ALLAH Tuhan Semesta Alam.Bib saya mau mengucapkan terima kasih atas saran dan jawaban mengenai pertanyaan yang sering saya tanyakan,saya minta maaf karena mungkin pertanyaan saya terlalu banyak itu membuktikan bahwa ilmu saya masih kurang,untuk itu saya sering bertanya agar saya tahu.semoga kebaikan habib mendapat balasan dari ALLAH.Mungkin masih banyak pertanyaan yang belum sempat saya tanyakan mungkin Habib tidak keberatan untuk saya tanya lagi .terima kasih Bib
    Wassalamu\’alaikum.wr.wb

    #93801089
    Munzir Almusawa
    Participant

    Hayyakumullah.. semoga Allah menyambut anda dengan segala anugerah Nya swt..

Viewing 8 posts - 1 through 8 (of 8 total)
  • The forum ‘Forum Masalah Umum’ is closed to new topics and replies.