Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
Kesejukan Rahmat Nya dan Keindahan Dzat Nya swt semoga selalu menaungi hari hari anda dg kebahagiaan,
Saudaraku yg kumuliakan,
Tarekat Naqsyabandiyah diakui kebenarannya oleh Jumhur ulama ahlussunnah waljamaah, dan demikian pula Tarekat Qadiriyah yg sanadnya adalah kepada Syeikh Abdulqadir Aljailaniy, mengenai jika ditemukan suatu penyimpangan, maka hal tiu tentunya dari oknum, bukan kesalahan yg berawal dari pencetusnya.
mengenai Talqin pada tarekat adalah Tajdidul Iman, memperbaiki Iman kita dg Syahadat, hal itu dilakukan dalam banyak hal, diantaranya disaat doa wudhu, shalat, adzan, dll.
sebagaimana sabda Rasulullah saw : \"Perbaikilah selalu iman kalian dg memperbanyak mengucap Laa ilaaha illallah\" (Musnad Imam Ahmad, Mustadrak Ala shahihain).
Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,
Wallahu a\’lam