Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,
Anugerah dan Cahaya Rahmat Nya semoga selalu menerangi hari hari anda,
Saudariku yg kumuliakan,
hadits itu teriwayatkan oleh Imam Baihaqi, juga Imam Nasa\’i, dan lainnya, namun ia bukan merupakan hal yg mutlak, sebagaimana firman Allah swt : Sungguh harta harta kalian dan anak anak kalian adalah fitnah… dst.
maka tentunya tidak mutlak demikian, namun yg dimaksud adalah berhati hati dengan hal hal tsb, juga Rasul saw mengingatkan agar kita berhati hati pada wanita, kuda, dan rumah, maksudnya hati hati dengan Ibunda kita, bisa menjadi kesialan jika kita durhaka padanya, hati hati dengan istri yg tidak dibimbing, bisa menjadi penyebab rusaknya keturunan dari iman, berhati hati dengan putri, karena jika tidak diasuh dengan baik akan terkena pergaulan dan hamil sebelum nikah,
berhati hati dengan kuda, yaitu kendaraan, demikian pula rumah..
hal hal itu adalah bimbingan Rasul saw untuk berhati hati, pada anak., harta, wanita, juga pada diri kita sendiri..
Demikian saudariku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita,
Wallahu a\’lam